spot_img
BerandaPendidikanDi HUT ke 28 SMPN 10 Kota Probolinggo, Ini...

Di HUT ke 28 SMPN 10 Kota Probolinggo, Ini Harapan Aris Tantomas

Menitpost.com, KOTA PROBOLINGGO – SMP Negeri 10 Kota Probolinggo gelar Pentas Seni ( Pensi ) dan Bazar dalam rangka menyemarakan sebagai momen syukuran ulang tahun ke- 28 dari SMP Negeri 10 Kota Probolinggo Jalan Sukarno Hatta (1994 – 2022).

Pantauan dilapangan,kegiatan ini berlangsung di Halaman Sekolah SMP Negeri 10.Ada banyak ragam kegiatan yang ditampilkan oleh siswa-siswi sekolah ini. Ada sendratari,ada tarian daerah, ada dance modern, ada pembacaan puisi, ada paduan suara juga karawitan dan banyak kegiatan seni lainnya.

Kepala SMPN 10,Aris Tantomas menyampaikan, kegiatan Pentas Seni dan Bazar yang dilakukan ini dalam rangka merayakan HUT ke-43 SMP Negeri 10 yang jatuh pada 15 Oktober 2022. Sabtu (15/10/22).

“Tujuan kami melaksanakan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan kreativitas, bakat dan minat siswa dalam bidang seni. Selain itu juga, kegiatan ini untuk menanamkan budaya atau karakter kepada peserta didik dalam rangka mencerminkan nilai profil pelajar pancasila,” tuturnya.

“Melalui seni dan budaya kita kembangkan karakter perwujudan kurikulum merdeka belajar,” tambah Aris.

Aris Tantomas juga mengungkapkan kegiatan pentas seni ini baru bisa digelar lantaran hampir tiga tahun ini tidak ada kegiatan karena adanya pandemic Covid-19 waktu lalu.

Dia melihat siswa-siswi sangat antusias mengikuti kegiatan pensi ini. Karena itu, pihaknya berkomitmen bahwasannya ke depan pihaknya semakin menaruh perhatian pada kegiatan ekstra kurikuler dan kegiatan intra kurikuler.

“ Sementara itu dalam kegiatan bazar yang ditampilkan oleh seluruh anak didik kelas 7 kami sengaja mengajak untuk siswa membuat olahan makanan berbahan dasar tanaman lidah buaya (Oliviera),baik itu berupa minuman juga makanan. Tentunya tanaman lidah buaya itu sangat baik buat kesehatan,” imbuhnya.

Sementara itu, salah satu siswa, Oleria Ramadhani mengatakan, kegiatan ini selain untuk menggali minat dan bakat teman teman, juga untuk membentuk karakter terhadap nilai-nilai budaya.

“ Semoga di HUT SMPN 10 yang ke 28 tahun ini kedepannya harus lebih maju dan lebih berprestasi. Dengan penerapan kurikulum merdeka,kami selaku siswa akan memperoleh banyak waktu untuk dapat berekspresi,” ujarnya.(Choy)

- Advertisement -

spot_img

Worldwide News, Local News in London, Tips & Tricks

spot_img

- Advertisement -