spot_img
BerandaHukum & KriminalSatresnarkoba Polres Lumajang Amankan Pria Diduga Pengedar Sabu Asal...

Satresnarkoba Polres Lumajang Amankan Pria Diduga Pengedar Sabu Asal Jember

Menitpost.com, LUMAJANG – Satresnarkoba Polres Lumajang Jawa Timur, amankan seorang pria terduga pengedar sabu inisial ‘WH’ (50) warga Desa Kali Glagah Kecamatan Sumberbaru Kabupaten Jember.

Ia diamankan Kamis sore kemarin, di pinggir Jalan Depan RSUD Jatiroto Kecamatan Jatiroto Kabupaten Lumajang.

Kasat Resnarkoba Polres Lumajang AKP Ernowo pada awak media berkata, ‘WH’ diamankan menindaklanjuti informasi dari masyarakat. Kemudian ditindaklanjuti dan benar saja, dari informasi awal yang mana ‘WH’ diduga akan menawarkan barang haram tersebut, petugas turut mengamankan barang bukti berupa sabu seberat 1,12 gram. Dibungkus tisu warna putih dan dilakban atau diisolasi warna hitam, berikut sebuah handphone dan satu unit sepeda motor yang digunakan.

“Dari serangkaian pemeriksaan, ‘WH’ saat ini kami tetapkan sebagai tersangka. Dan terancam dijerat pasal 114 ayat (1) SUB Pasal 112 ayat (1) UU RI no. 35 tahun 2009, tentang Narkotika,” jelas AKP Ernowo, Jum’at (13/5/22).

Disinggung upaya berikutnya, Ernowo mengutarakan jika selain menahan tersangka untuk keperluan penyidikan lebih lanjut, pihaknya juga berkoordinasi dengan jaksa penuntut umum, mengirim barang bukti ke labfor Polda Jatim.

“Tentu dalam hal pengembangan, akan kami lakukan, guna memastikan adanya dugaan – dugaan yang lain,” pungkasnya.(Agus)

- Advertisement -

spot_img

Worldwide News, Local News in London, Tips & Tricks

spot_img

- Advertisement -