spot_img
BerandaPendidikanSejumlah SMP/SMA/SMK Swasta Keluhkan Sepinya Siswa di Tahun Ajaran...

Sejumlah SMP/SMA/SMK Swasta Keluhkan Sepinya Siswa di Tahun Ajaran Baru

Menitpost.com, KOTA PROBOLINGGO – Sejumlah sekolah swasta di Kota Probolinggo mengeluhkan minimnya penerimaan siswa baru pada tahun ajaran kali ini. Bahkan ada SMP/SMA/SMK Swasta yang hanya mendapatkan siswa bisa dihitung.
Pasalnya, tahun ajaran baru 2023/2024 telah dimulai, sejak dua hari lalu di Kota Probolinggo.

Sengkarut sistem penerimaan siswa baru tingkat SMP/SMA/SMK di sekolah negri berdampak buruk kepada sekolah swasta. Selasa (18/7/23).

Dari sejumlah sekolah menengah atas swasta di Kota Probolinggo, bahkan ada beberapa SMP swasta yang hanya mendapatkan 25 siswa.

Sementara SMA/SMK Swasta hingga kini hanya mendapat 20 siswa. Berbagai cara sudah dilakukan pihak sekolah untuk mendapatkan siswa
Kondisi seperti ini di alami oleh SMP Taman Dewasa (TD). Sekolah ini berkapasitas 150 siswa baru, namun sampai saat ini hanya belasan siswa yang mendaftar dan terdaftar menjadi siswa.

Salah satu Guru yang enggan disebut namanya menyebut, kami sangat prihatin dengan kondisi PPDB tahun ini, dimana masa MPLS sudah berjalan dua hari, masih ada siswa baru masuk ke tempat kami minta cabut berkas dengan alasan yang bermacam macam, ada yang mau meneruskan ke Ponpes,ada yang mau masuk ke sekolah negeri dengan alasan ada yang membawa.

“Pernyataan itu muncul dari keterangan orang tua mereka saat mencabut berkas, kedepan kami berharap tidak ada lagi yang seperti ini,”terangnya. (Choy)

- Advertisement -

spot_img

Worldwide News, Local News in London, Tips & Tricks

spot_img

- Advertisement -